SUMENEP, 5 Oktober 2024 – Jurnalis Bintang Sembilan (JB9) menggelar acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 2024 di Aula Kantor Bappeda Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, pada Sabtu siang.
Acara yang mengusung tema “Akhlak Rasulullah sebagai Inspirasi” ini diisi dengan ceramah keagamaan yang disampaikan oleh Abd. Wasid, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Sumenep.
Koordinator JB9, Ahmad Rahman, mengatakan acara ini bertujuan untuk mengajak masyarakat, khususnya para jurnalis, agar meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW, termasuk dalam menyebarkan pesan persatuan dan perdamaian.
Dia menjelaskan bahwa acara ini juga merupakan bagian dari upaya memperkuat ukhuwah Islamiyah dan menginspirasi para jurnalis agar mengedepankan nilai-nilai akhlak mulia dalam menjalankan kerja-kerja jurnalistiknya.
Menurutnya, dengan meneladani akhlak Rasulullah, para jurnalis diharapkan bisa menyampaikan berita dengan bijaksana, penuh integritas, serta menghindari berita yang dapat memicu konflik, terutama menjelang Pilkada 2024 di Sumenep.
“Dengan meneladani akhlak Rasulullah, kami berharap jurnalis juga dapat berperan dalam menciptakan suasana yang kondusif dan damai selama Pilkada,” ujar Rahman.
Selain itu, dia juga mengajak seluruh elemen masyarakat agar selalu menjaga harmoni dan kerukunan. Lebih-lebih di momentum Pilkada seperti sekarang. Sehingga Pilkada 2024 di Sumenep dapat berjalan aman dan damai.
Untuk diketahui, acara peringatan Maulid Nabi ini juga dihadiri oleh pasangan calon bupati dan wakil bupati Sumenep nomor urut 2, Achmad Fauzi Wongsojudo dan KH. Imam Hasyim. Sementara pasangan calon nomor urut 1, KH. Ali Fikri dan KH. Unais Ali Hisyam, yang juga diundang, berhalangan hadir. (Al/Red)